Capai 50% ,Pendukung Prabowo – Gibran di Purbalingga gelar doa bersama dan sujud syukur

Berita, Nasional, Politik47 Dilihat
banner 468x60

Purbalingga,Goodnewsjateng.com– Serentak rayakan kemenangan Prabowo – Gibran hasil Quick Count, tokoh agama, relawan dan masyarakat di Purbalingga lakukan doa bersama dan sujud syukur, Rabu (14/2/2024).

Aksi tersebut dilakukan atas kesadaran dari seluruh relawan dan tokoh pendukung Prabowo – Gibran di Purbalingga.

banner 336x280

Dalam perayaan itu mereka meyakini capres dan cawapres  pioihannya bisa menang dalam satu putaran.

“Di media televisi kita ketahui bersama hasil penghitungan cepat yang dilakukan berbagai media. Saya yakin lembaga yang sudah mensurvei hasil perolehan Pilpres adalah lembaha yang profesional dan hasilnya tidak akan jauh berbeda dengan KPU” kata Gus Mustofa Syifa pimpinan Majlis Dzikir Manakib al Karomah Purbalingga, Rabu (14/2/2024).

Img 20240215 142324
Puluhan jamaah Majlis Dzikir Manakib al Karomah Purbalingga gelar Doa bersama dan sujud syukur

Berbeda lokasi, sujud syukur juga juga dilakukan oleh relawan Bala Gibran Purbalingga dan relawan Bumi Ngapak Raya Purbalingga.

Yudi Pranowo Ketua Bala Gibran Purbalingga mengatakan hasil hitung  cepat nasional oleh beberapa lembaga survei, hampir semuanya sama dan di Purbalingga berdasarkan data dari relawan tingkat desa menunjukan Prabowo Gibran menang 51%.

“Kita bersyukur di Purbalingga yang notabene merupakan lumbung suara untuk merah, namun Prabowo – Gibran bisa memenangkan 50% suara mengungguli Ganjar – Mahfud. Ini semua berkat doa, usaha dan dukungan  dari masyarakat yang menghendaki Indonesia Maju” kata Yudi kepada media.

Ia meyakini, kedepan Indonesia akan semakin maju di bawah komando Prabowo – Gibran. Ia juga berharap semua permasalahan yang ada di Indonesia dapat di atasi dengan program – program yang menjadi visi misi Prabowo Gibran.

Berdasarkan pantauan real count pada https://pemilu2024.kpu.go.id/ Kamis (15/2/2024) pukul 09.00 WIB, suara yang terinput baru mencapai 41,01% atau setara 337.602 TPS dari keseluruhan 823.236 TPS.

Perolehan suara untuk prabowo Subianto – Gibran Rakabuking Raka unggul 56.39%, Anies Rasyif Baswedan – Muhaimin Iskandar diurutan kedua dengan suara 24.59% sedangkan di urutan ketiga Ganjar – Mahfud yang memperoleh suara 19,03% atau setara 4.997.331 suara.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *